Kepsek SMPN 5 Kota Bima Lantik Pengurus OSIS Periode 2021 - 2022 - Reportase Bima

Kamis, 30 September 2021

Kepsek SMPN 5 Kota Bima Lantik Pengurus OSIS Periode 2021 - 2022




Kota Bima, Reportasebima.com.
Kamis, (30/9/21) Sebanyak 50 orang siswa siswa Pengurus Organisasi Intra Sekolah (OSIS) SMPN 5 Kota Bima Periode 2021 - 2022 resmi dilantik. 

Pelantikan dilakukan oleh Kepsek SMPN 5 Kota Bima, Hj. Nurmah, M. Pd, dihadapan seluruh dewan guru dan juga Komite Sekolah. Kegiatan yang dimulai pada pukul  08. 00 wita pagi hingga pukul 11. 00 wita berlangsung di halaman Sekolah setempat. 

Informasi dihimpun Reportasebima.com. Usai Pelantikan dilakukan, sejumlah Pengurus Osis diberi PELATIHAN DASAR KEPEMPINAN. Kepsek SMPN 5 Kota Bima,  Hj. Nurmah, M.Pd berpesan kepada pengurus OSIS yang baru, diharapkan menjadi Teladan dan panutan bagi yang lain. Dan juga dapat berkarya dan bersaing dalam kemajuan sekolah dengan cara berprestasi berdasarkan minat dan bakat masing masing. 

Saat ini, SMPN 5 Kota Bima kata Umi Nurmah, sedang mengangkat Tema sebagai sekolah RELIGIUS, CERDAS BERKARAKTER, dan itu harus diwujudkan. Apalagi dengan sekolah berbasis pondok pesantren harus berbeda dengan yang lain.

"Kita ingin tunjukan, bahwa SMPN 5 Kota Bima tidak kalah saing dari sekolah lainnya". Terangnya. NR

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda